Info Update

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Everton Tampil Buruk , Southampton Layak Menang

Everton Tampil Buruk , Southampton Layak Menang 


Bengkelhoki - Manajer Everton, Carlo Ancelotti, tak mau banyak berdalih soal kekalahan timnya dari Southampton. The Saints pantas menang karena bermain lebih baik.
Everton berupaya mempertahankan catatan tak terkalahkannya musim ini saat menyambangi St Mary's, Minggu (25/10/2020) malam WIB. Menurunkan nyaris seluruh pemain terbaiknya, The Toffees bermain menyerang sejak menit awal.

Tapi, Southampton justru mampu meladeni perlawanan Everton dan beberapa kali mampu merepotkan lewat serangan cepat. Everton malah tak berkutik karena kesulitan membuat peluang berbahaya.


Southampton lantas unggul di menit ke-25 lewat gol James Ward-Prowse meneruskan umpan Danny Ings lewat sepakan di kotak penalti. Gol kedua Southampton lahir di menit ke-36 lewat Che Adams yang melepaskan tembakan menyilang.

Everton berupaya mengejar di babak kedua, tapi upaya mereka sia-sia. Yang ada, Everton malah kehilangan Lucas Digne yang dikartumerah usai melanggar Kyle Walker-Peters.

Skor 2-0 untuk kemenangan Southampton bertahan hingga akhir, sekaligus menyudahi start apik Everton. Kemenangan yang pantas diraih Southampton menurut Ancelotti.

Sebab menurut statistik Opta, Southampton bikin 54 persen ball possesion, lalu membuat 12 attempts dengan enam on goal. Everton cuma bikin dua attempts on target dari total enam.

"Kami tidak bermain baik, Southampton jauh lebih baik ketimbang kami dan mereka pantas menang. Kadang Anda tidak tampil dalam performa terbaik, dan itu datang setelah kami melalui rentetan hasil apik. Kini kami harus tetap menatap ke depan dengan semangat serta keyakinan yang sama," ujar Ancelotti .

"Kami coba bangkit di laga ini, kami menguasai pertandingan dengan baik usai babak pertama. Saya bilang kepada pemain, musim dingin segera tiba dan kami harus bereaksi dengan baik," sambungnya.

Posting Komentar

0 Komentar